Brandon Scheunemann akan di Lepas Arema

bkbthi.com Arema FC resmi mengumumkan melepas bek Timnas U-22 Indonesia berdarah Jerman, Brandon Scheunemann. Pengumuman ini disampaikan pada Minggu (28/12/2025).

Sebelumnya, Brandon Scheunemann menandatangani kontrak dengan Arema FC pada 14 Januari 2025. Kedatangannya diharapkan dapat memperkuat lini belakang tim.

Namun, pemain yang pernah memperkuat Timnas U-22 Indonesia dan Timnas U-20 ini ternyata belum mendapatkan kesempatan bermain yang cukup. Hingga pekan ke-15 Super League 2025/2026, Brandon belum sekalipun diturunkan oleh pelatih Singo Edan.

Minimnya menit bermain di Arema FC menjadi alasan utama keputusan ini. Brandon justru lebih sering tampil bersama Timnas U-22 Indonesia maupun Timnas U-23.

Matur Suwun Brandon, tulis Arema FC di akun Instagram resminya, Senin (29/12/2025).

Manajemen Arema FC mendoakan yang terbaik untuk Brandon Scheunemann di klub barunya nanti. Mereka juga menegaskan bahwa Malang akan selalu terbuka untuknya.

Terima kasih Brandon Scheunemann, semoga di pelabuhan klub berikutnya kamu bisa semakin berkembang jauh lebih baik dan Malang siap menjadi tempatmu untuk pulang, lanjut pernyataan klub.

Dengan pengumuman ini, Brandon Scheunemann dipastikan tidak akan lagi membela Arema FC di sisa kompetisi Super League 2025/2026.

Keputusan ini menuai beragam reaksi dari penggemar Arema FC di media sosial. Banyak yang menyayangkan karena Brandon Scheunemann dinilai memiliki potensi besar untuk berkembang.

Meski demikian, Arema FC belum mengumumkan secara detail siapa lagi pemain yang akan dilepas jelang bursa transfer putaran kedua Super League 2025/2026, yang akan dibuka pada 10 Januari hingga 6 Februari 2026.

Saat ini, Singo Edan tengah fokus menghadapi laga tunda pekan ke-8 Super League 2025/2026 melawan Persita Tangerang di Stadion Kanjuruhan, Malang, pada Selasa (30/12/2025).

By Cupu Bola

bkbthi.com - Berita terkini seputar dunia bola, jadwal, pemain, livescore, prediksi hingga hasil pertandingan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *